Jumat, 30 April 2010

Asshoulatiyyah Azharu bilaady...

Siapa yang tidak heran melihat nasib salah satu madrasah ternama dan paling pertama di dirikan di tanah suci Makkah al-Mukarromah.. yaitu Madrasah Asshoulatiyyah yang sekarang ini justru posisinya di obok-obok oleh mereka yang hanya melihat ada perbedaan dalam persepsi mereka... padahal madrasah ini sejak awal mula didirikan dan sampai sekarang ini sudah banyak membeikan andil dalam peradaban kemajuan islam yang kita cintai ini.. kenapa tidak...?!!  bahwa madrasah ini sudah banyak mencetak para ulama yang terkemuka di semua penjuru dunia islam... mulai dari kota Makkah sendiri betapa banyak para ulama yang di lahirkannya di antaranya adalah Syeikh Yasin al-Fadany, beliau adalah figur ulama tersohor di semua bidang keilmuan agama terutama di bidang Asaanid (silsilah keilmuan) yang sampai sekarang ini beliau lebih terkenal dengan julukan musnidul 'alam yang semua sanad (silsilah keilmuan) merujuk kepada beliau... selain beliau ada lagi ulama-ulama lainnya seperti Syeikh Isma'il zein (tokoh ulama Syafiyyah terkemuka Makkah), Syeikh Abdullah al-Lahjy (tokoh ulama ahli hadits, fiqih dan sebagainya), Sayyid Muhammad bin Alawy al-Maliky (tokoh ulama karismatik ahli hadits pada zamannya), dan banyak lagi ulama-ulama yang lainnya.... namun yang di sayangkan sekarang ini justru posisinya tidak dihiraukan lagi... justru yang di lakukan adalah merusak dan menggeser posisinya yaitu pada tanggal 24 April 2010 M  bangunan lamanya yang berdekatan dengan Masjid al-Harom di hancurkan dan di pindahkan ke tempat yang jauh dari pusat kota Makkah... apa yang mereka inginkan..?? tidak lain adalah mereka ingin mnghilangkan jejak kemasyhuran madrasah mulia ini, yang lambat laun hanya terdengar dan tertulis dalam lembaran sejarah peradaban Makkah sendiri...padahal sekitar satu abad yang lalu Raja saudi yaitu malik Abdul Aziz sangat berbangga hati dengan keberadaanya sampai-sampai beliau pernah mengatakan "Asshoulatiyyah Azharu bilaady (madrasah Asshoulatiyyah adalah bunga/kebanggaan negeriku)...", dari sini timbul pertanyaan dengan misi yang di jalankan oleh orang-orang yang tidak senang dengan madrasah ini...apakah mereka dengan cara perlahan-lahan akan meniadakan madrasah ini seperti nasib ma'had-ma'had yang lainnya seperti ma'had al-Falah, ma'had Darul 'ulum, rubat al-Jufry (ma'had habib Zein bin Sumaith-Madinah al-Munawwaroh) yang sampai detik memberikan rasa kecewa bagi kaum muslimin.... dan sangat tidak masuk akal jika madrasah ini di hancurkan dan di pindah tempatnya dengan alasan perluasan Masjid dan sebagainya... akan tetapi sepintas kita perhtikan bahwa ada misi yang ingin mereka kembangkan... tentunya dengan membawa dan menanamkan persepsi yang hanya mereka inginkan... namun kekuatan pemerintahan berpihak kepada mereka... dan Inilah kenyataannya....